Wakil Bupati Resmikan Museum dr. Soebandi, Pasipers Hadir Wakili Dandim 0824/Jember , Kita Harus Mewarisi Semangat Juangnya

    Wakil Bupati Resmikan Museum dr. Soebandi, Pasipers Hadir Wakili Dandim 0824/Jember , Kita Harus Mewarisi Semangat Juangnya

    JEMBER – Peresmian Museum perjuangan Letkol dr. Soebandi Jember dilakukan oleh Wakil Bupati Jember MB Firjaun Barlaman, dihadiri oleh Waka Bintaljarah Kodam V/Brw, Dandim 0824/Jember diwakili Pasipers Kapten Inf Sutowo, serta pejabat terkait lainnya. Pada Selasa 27/06/2023.

    Museum yang terletak di Hall Convention Universitas dr Soebandi tersebut memuat semua peninggalan sejarah perjuangan Letkol dr. RM Soebandi, yang telah gugur oleh kekejaman penjajah Belanda pada masa mempertahankan kemerdekaan RI pada tahun 1949.

    Dalam sambutannya Wakil Bupati Jember menyampaikan permohonan maaf Bupati Jember yang tidak dapat hadir karena ada kegiatan yang tidak dapat ditinggalkan, sehingga diwakilkan kepada saya.

    Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Jember sangat mendukung atas didirikannya Museum Perjuangan dr, Soebandi sebagai salah satu tokoh kepahlawanan Jember, semoga museum ini mampu mengingatkan kembali kita semua, bahwa kemerdekaan yang kita nikmati selama ini merupakan hasi perjuangan para pahlawan kita.

    Sebagai pewaris dan penerus perjuangannya mari kita isi kemerdekaan ini dengan semangat mebangun, sembmangat memajukan sesuai bidang profesi kita masing-masing, tegas Wakil Bupati Jember.

    Demikian halnya Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, yang sangat mendukung dibangunnya Museum dr. Soebandi, agar generasi penerus selalu mengingat akan jasa-jasa para pahlawan, termasuk Letkol dr. Soebandi yang telah berjuanga mempertahankan kemerdekaan di Wilayah Kabupaten Jember.

    Sebagai pewaris perjuangannya kita wajib mewarisi semangat perjuangannya hendaknya senantiasa melekat pada diri kita dalam berjuang mengisi kemerdekaan, dengan pembangunan serta hal-hal yang baik, sesuai bidang profesi kita masing-masing. Tegas Dandim 0824/Jember.  (Siswandi)

    kodim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0824/Jember Hadiri Lepas Sambut Danyon...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0824/Jember : Perbedaan Waktu Perayaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Koramil Jajaran Kodim 0824/Jember Pantau  Pendistribusian Logistik Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami